PERSONAL review tips

Pengalaman Angkat IUD

Mau lepas IUD? Emangnya kapan pasangnya? Yang belum baca, bisa baca pengalaman saya pasang IUD di sini.

Tahun 2021 ini akhirnya saya dan Putra memutuskan untuk melepas IUD. Kenapa? Apa lagi bukan karena kami bertekad untuk tambah member hihi. Lepas aja dulu deh perihal ‘kapan’, kami menunggu waktu yang tepat (selain usaha). Waktu yang tepat kapan? Karena kami menjalani LDM ditambah berada di masa pandemi Covid-19 ini yang membuat kami tidak bisa dengan mudah menentukan kapan bertemu. Belum lagi harus disesuaikan dengan masa subur, kan waktu bertemunya wkwk.

TESTIMONI MENGGUNAKAN IUD sebagai alat kontrasepsi

Saya menggunakan IUD Nova T jangka 5 tahun. Belum ada 5 tahun–tepatnya, setelah 2,5 tahun memutuskan untuk dilepas. Dalam 2,5 tahun itu benar-benar tidak ada efek samping, semuanya biasa saja, dan nyaman. Tidak ada kekhawatiran apapun, lho. Selama pemakaian IUD memang sebaiknya kontrol di waktu yang ditentukan. Setelah pemasangan, disarankan kontrol sebulan kemudian. Dan hasilnya aman. Kata dokternya, ada baiknya cek rutin setahun sekali. Lalu saya sempat cek lagi setahun kemudian karena sempat worried for nothing hahaha. Baca ceritanya di sini. Banyak juga yang tidak pernah kontrol karena tidak ada keluhan. Sebaiknya cek rutin ya… 

PENGANGKATAN IUD

Keinginan melepas sudah di awal tahun. Hanya saja, saya belum siap. Hahaha. Padahal saya tau sendiri dah, it’s not a big deal! Akhirnya di bulan ketiga tahun ini saya benar-benar melakukannya. Saya datang ke dokter kandungan di hari terakhir mensturasi yang tinggal flek aja. Soalnya ingat saran waktu yang tepat pasang IUD itu saat menstruasi akan berakhir karena tepat sedang terjadi bukaan supaya mudah dan minim rasa sakit, pasti berlaku sama saat pengangkatan IUD, kan?

Sebelum tindakan, dilakukan USG terlebih dahulu untuk mengecek keberadaan IUD. Setelah dipastikan dalam kondisi baik, tindakan dimulai. Seperti biasa diminta untuk menarik dan hembus nafas. Rasanya? Tidak nyaman hehe. Dokter tahu perasaan saya, jadi dokter langsung bilang bahwa ini akan terasa nyeri. Benar! Rasa tidak nyaman itu ya rasa nyeri. Prosesnya sekitar 1-2 menit aja, tidak beda dari pemasangan. Bahkan sepertinya malah tidak sampai 2 menit. 

TIPS LANCAR ANGKAT IUD

👍 Rileks. Karena sudah diniatkan, saya sangat santai. Pikirnya sih waktu itu ketika pasang saja lancar, pasti hal yang sama akan dialami saat lepas. 

👍 Pakai pantyliner atau pembalut. Soalnya waktu itu saya langsung dapat flek sedikit.

Udah sih itu aja tipsnya haha. Soalnya emang it’s not a big deal!!!

3 thoughts on “Pengalaman Angkat IUD”

    1. Hallo mb 🙂 Harusnya gak ada lagi dokter yg judgemental. Harusnyaaaa wkwk. IUD emang KB yg aman nyaman sih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *